PALU, WARTAKEPRI.co.id – Donggala, Sulawesi Tengah mulai mengembangkan wisata laut dan danau, yang berdaya tarik dan menghadirkan keindahan tersendiri.
“Mulai tahun 2016 ini potensi wisata laut yang dimiliki oleh Kabupaten Donggala akan segera dikembangkan untuk menarik wisatawan,” ungkap Bupati Kabupaten Donggala Kasman Lassa di Palu, Jumat (22/01/2016).
Kasman mengatakan Donggala memiliki banyak potensi wisata berupa keindahan laut dan danau, diantaranya pantai Kecamatan Balaesang Tanjung. Dari pantai tersebut dapat dilihat pulau-pulau kecil yang berada di depan pantai kecamatan tersebut.
” Keindahan yang dimiliki menjadi dasar bagi pemerintah untuk meningkatkan dan mengembangkan wisata pantai Kecamatan Balaesang Tanjung,” jelas dia.
Begitu pula dengan danau yang terletak di Desa Rano, Kecamatan Balaesang Tanjung di wilayah pantai barat. Terletak di ketinggian kurang lebih 1.000 meter dari permukaan laut membuat pengunjung bisa menyaksikan keindahan danau dan pemandangan di wilayah itu.
Beberapa situs cagar budaya yang berada di sekitar danau akan menjadi potensi penunjang wisata yang dapat menarik perhatian pengunjung.
” Nanti lewat SKPD terkait akan mulai menata sarana dan prasana, serta menyediakan hal itu untuk kenyamanan pengunjung,” kata dia.
Pemkab Donggala saat ini mulai membuka akses menuju wisata tersebut, yakni dengan membangun jalan sepanjang kurang lebih 50km dan lebar 6 meter dari Desa Labean. (inilah)