Selamat Datang Pak Kajari Batam Moh Mikroj



BATAM, WARTAKEPRI.co.id – Pucuk pimpinan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam berganti. Kepala Kejari Batam Yusron digantikan Moh Mikro’j SH, MH. 

Moh Mikro’j sebelumnya menjabat sebagai Kabag Tata Usaha Jaksa Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Kejagung RI. 

“Kajari Batam yang baru Bapak Moh Mikro”j,” ujar Kasi Intel Kejari Batam Andri kepada batamnews pada Rabu,(9/3/2016).

Andri menuturkan, pergantian sertijab tersebut akan dilaksanakan di  Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepri, Tanjungpinang, sekira pukul 09.00 WIB.

“Bapak Yusron sudah dilantik sebagai Aspidum Kejati Sumsel pada tanggal 2 Maret 2016 lalu,” ujar Andri. (btnews)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

HARRIS DAY BATAM

JADWAL KAMPANYE KPU KEPRI AMSAKAR LI CLAUDIA DPRD BATAM 2024