Kapolsek Palmatak Iptu M Arsha Sosialisasikan 4M kepada Masyarakat Air Sena Anambas

Kapolsek Palmatak Iptu M. Arsh Sosialisasikan 4M kepada Masyarakat Air Sena Anambas
HARRIS BARELANG

WARTAKEPRI.co.id, ANAMBAS – Kapolsek Palmatak Iptu M. Arsha.SIK kembali lakukan operasi Yustisi di lingkungan Polres Kepulauan Anambas Polsek Palmatak dengan sasaran kali ini di Desa Air Sena Kecamatan Siantan Tengah, Kamis, 15/10/2020.

Iptu Arsha.SIK Kapolsek Palmatak dalam penyampaianya mengatakan bahwa kegiatan ini terus dilakukan di wilayah hukum Polsek Palmatak Polres Kepulauan Anambas.

“Operasi Yustisi ini akan terus kita lakukan, hal tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada wilayah dan masyarakat terkhusus warga di wilayah hukum Polsek Palmatak,” ucapnya

Operasi ini kita melibatkan personil dari TNI, Satpol-PP dan unsur pemerintah yang ada di Kecamatan

“Operasi ini dilakukan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat tentang menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan yang sering kita kenal sebagai 4M” terangnya.

Kemudian kita lakukan pemberhentian kepada pengendara yang tidak menggunakan masker pada saat beraktivitas di luar rumah, selama kegiatan berjalan aman dan lancar, serta masyarakat setelah diberikan himbauan semuanya memahami tentang pentingnya 4M.(Rama).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

GALERI 24
PKP PROMO ENTENG