Arus Mudik Lebaran 2024, Ditpam BP Batam Prioritaskan Keamanan dan Kenyamanan Pelabuhan

Arus Mudik Lebaran 2024, Ditpam BP Batam Prioritaskan Keamanan dan Kenyamanan Pelabuhan
HARRIS BARELANG

BATAM – Dalam menghadapi arus mudik Lebaran 2024, Direktorat Pengamanan (Ditpam) BP Batam tetap memprioritaskan keamanan dan kenyamanan penumpang di pelabuhan.

Kepala Subdit Pengamanan Aset dan Objek Vital Ditpam BP Batam, AKBP S.A. Kurniawan, menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan upaya maksimal dalam memperketat pengamanan penumpang serta penjagaan kawasan pelabuhan hingga arus puncak mudik.

Kurniawan menyatakan bahwa langkah tersebut sesuai dengan instruksi dan arahan langsung dari Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, yang mengutamakan terjaganya situasi kondusif untuk memberikan kenyamanan kepada para pemudik.

“Ini juga sesuai arahan Presiden melalui Kapolda Kepri saat Rakor Pam beberapa hari lalu. Kegiatan pengamanan lebaran merupakan bagian dari pelayanan kemanusiaan,” ujar Kurniawan pada Kamis (4/4/2024).

Selain itu, Kurniawan menekankan bahwa pengamanan arus mudik lebaran merupakan kegiatan rutin dari Ditpam BP Batam dan melibatkan aparat kepolisian, TNI, serta institusi terkait lainnya. Hal ini bertujuan untuk memastikan pelayanan penumpang di pelabuhan dapat berjalan optimal tanpa kendala berarti.

“Kami mengimbau agar para pemudik tetap waspada selama beraktivitas. Banyak oknum tidak bertanggungjawab yang memanfaatkan momentum mudik untuk melakukan aksi kriminal,” tambahnya.

Dalam konteks tersebut, pihaknya terus mengingatkan para pemudik untuk menghindari situasi yang berpotensi mengundang tindakan kejahatan.

“Pelayanan penumpang harus dioptimalkan sesuai arahan Kepala BP Batam dan Dirpam BP Batam. Oleh karena itu, kami terus mengingatkan para pemudik untuk waspada,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

GALERI 24
PKP PROMO ENTENG