Karimun Butuh Figur Pemimpin Merakyat dan Peduli, Holik: Wiyono Layak Jadi Ketua DPRD

Wiyono salah satu sosok figur yang memang merakyat dan luar biasa. Dari dan untuk masyarakat dan rakyat jelata, tentunya sosok yang mampu membangun Kabupaten Karimun lebih baik lagi.(Foto: Istimewa)
HARRIS BARELANG

WARTAKEPRI.co.id, KARIMUN – Sosok anggota DPRD Karimun, Wiyono dari fraksi Golkar dinilai ideal untuk menjadi pimpinan atau Ketua DPRD Karimun, dengan sederet keunggulan.

Hal tersebut diungkapkan oleh salah seorang tokoh pemuda Sidorejo, Lubuk Semut, Tanjungbalai Karimun, Kepulauan Riau, Muhammad Holik.

Menurutnya, dukungan terhadap Wiyono ditunjuk dan layak sebagai Ketua DPRD periode 2024 hingga 2029 tidak hanya sekadar di mulut saja, akan tetapi juga dibuktikan dengan karya dan kontribusi nyata terhadap masyarakat.

“Kabupaten Karimun ini butuh pemimpin yang mudah ditemui, mudah diajak nongkrong, mudah dan mau mendengarkan aspirasi serta mengedepankan kepentingan masyarakat di atas segalanya,” kata Holik, Kamis (7/3/2024).

Dengan slogan “Untuk Mengabdi dan Mewakili Demi Kehidupan Masyarakat Yang Lebih Baik”, pengusaha sewa tenda tersebut yakin dan percaya bahwa Wiyono mampu membawa perubahan dan menjadikan Kabupaten Karimun lebih baik lagi.

“Memiliki jiwa leadership dan integritas tinggi dalam mengemban amanah serta memiliki jiwa kepemimpinan yang baik, nilai-nilai loyalitas dan kearifan lokal yang didukung oleh prinsip ketegasan,” paparnya.

Sehingga kata Holik kriteria itulah yang pantas disandang oleh Wiyono untuk menjadi Ketua DPRD periode selanjutnya.

“Sudut pandang atau pendekatan kepada masyarakat, mulai dari kepribadiannya, keterampilan, bakat, sifat maupun kewenangannya yang dimiliki,” ucap Holik.

Sosok Wiyono yang dikenal humble dan merakyat jadi salah satu alasan pria kelahiran Pacitan Jawa Timur tersebut untuk dapat menjadi Ketua DPRD Karimun periode 2024-2029.(Foto: Istimewa)

Sehingga kata Holik kedepannya diharapkan mampu membawa perubahan dan perkembangan kemajuan bagi Kabupaten Karimun.

“Kabupaten Karimun menjadi lebih baik lagi kedepannya, banyak perubahan dan perkembangan demi kemajuan Bumi Berazam,” harap Holik.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Pemuda Wonosari, Kelurahan Baran Barat, Kecamatan Meral, Kabupaten Karimun, Sahab.

Dimana menurutnya Wiyono merupakan sosok yang dikenal humble dan merakyat.

“Sosok Wiyono yang dikenal humble dan merakyat jadi salah satu alasan pria kelahiran Pacitan Jawa Timur tersebut untuk dapat menjadi Ketua DPRD Karimun,” kata Sahab.

Tanpa sebab, Sahab menilai sosok Wiyono merupakan pemimpin yang paling tepat untuk melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan dari M. Yusuf Sirat.

“Salah satu sosok figur yang memang merakyat dan luar biasa. Dari dan untuk masyarakat dan rakyat jelata, tentunya sosok yang mampu membangun Kabupaten Karimun lebih baik lagi,” katanya.(Aman)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

GALERI 24 PKP PROMO ENTENG