WARTAKEPRI.co.id – Miming Listiyani Warga negara Indonesia ditemukan tewas dibunuh di Sydney, Australia, pada Kamis lalu. Polisi menemukan jasad Miming tanpa busana di Sungai Parramatt
“Korban akan diautopsi hari Senin atau Selasa pekan depan,” kata Iman Havid Wakil Konsul Jenderal RI di Sydney kepada CNN Indonesia, Sabtu (9/4/2016).
Menurut Iman, KJRI mengetahui kasus pembunuhan wanita 27 tahun itu pada Jumat lalu. Miming diduga tewas dibunuh oleh Khanh Thanh Ly pada Kamis tengah malam.
Ly yang juga saat itu tanpa busana ditemukan dekat jasad Miming. Dia berusaha kabur namun berhasil ditangkap polisi. Menurut laporan polisi, terdapat luka baret di wajah Miming dan luka-luka lainnya di tubuh wanita itu.



























