Wakapolda Kepri: Jadikan Isra Miʹraj Agar Anggota Ingat Pentingnya Salat

WARTAKEPRI.co.id, BATAM – Jajaran Polda Kepri melaksanakan peringatan Isra Miʹraj Nabi Muhammad SAW, di Masjid AL-HALIM Polda Kepri. Acara yang digelar pagi ini, dipimpin oleh Wakapolda Kepri Kombes Pol. Drs. Yan Fitri Halimsyah di hadiri oleh Para pejabat Utama Polda Kepri, Ketua Bhayangkari daerah beserta pengurus daerah Kepri, Bapak Penceramah KH. Muhammad Yasin, anggota Polri, PNS Polri dan Bhayangkari.

Dalam sambutan Kapolda Kepri Brigjen Pol. Drs. Sam Budigusdian, MH yang dibacakan oleh Wakapolda Kepri Kombes Pol. Drs. Yan Fitri Halimsyah, MH, mengambil kutipan salah seorang tokoh Dunia (Dokter dan Pakar Humaniora) yang telah menerima dua kali penghargaan Nobel atas hasil penelitiannya terhadap Jantung Burung Gereja dan Pencakokannya, yang bernama “ALEXIS CARREL” menyatakan “ Apabila pengabdian, Sholat dan Doa yang tulus kepada Sang Maha Pencipta disingkirkan dari tengah kehidupan Masyarakat, hal itu berarti kita telah menandatangi kontrak bagi kehancuran Masyarakat tersebut”, Rabu (4/5/2016) pukul 11.30 WIB

Didalam kitab Suci AL-Qur’an 15 abad yang lalu telah menyatakan bahwa Salat yang dilakukan dengan khusyu’ akan bisa mencegah perbuatan Keji dan Munkar, sehingga tercipta tatanan Masyarakat yang Harmonis, Sederajat dan Beretika.

Harris Nagoya

Pengalaman Rohani yang dialami Rasulullah SAW saat Mi’raj mencerminkan Hakikat Spritual dari Sholat yang dijalankan Umat Islam sehari-hari. Dalam artian bahwa Salat adalah Mi’raj nya orang-orang beriman.

Sehingga apabila ditarik benang merahnya, ada beberapa urutan dalam perjalanan Rasulullah SAW. Pertama, adanya penderitaan dalam perjuangan yang disikapi dengan kesabaran yang dalam.
Kedua, kesabaran yang berbuah balasan dari ALLAH berupa perjalanan Isra Mi’raj dan perintah Sholat.
Ketiga, Sholat menjadi senjata bagi Rasulullah SAW dan kaum Muslim untuk bangkit dan meraih kemenangan.

Tema peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW Tahun 1436 H/2015 M ini adalah “Sholat menanamkan sikap jujur dan disiplin guna mendukung revolusi mental pelayanan prima Polri”.

“Sebagai anggota Polri kita patut menanamkan nilai-nilai yang terkandung dalam peristiwa Isra Mi’raj ini dengan menjadikan sholat sebagai sarana menanamkan sikap jujur dan disiplin guna mewujudkan Revolusi Mental Pelayanan Prima Polri, mari kita jadikan nilai-nilai sholat tersebut sebagai landasan kita bekerja. Hal ini bernilai penting agar tidak gamang dan salah dalam bersikap dan bertindak di lapangan, yang pada akhirnya dapat merugikan Masyarakat maupun Institusi Polri,” kata Wakapolda Kepri Kombes Pol. Drs. Yan Fitri Halimsyah. (r/ichsan)

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025