
WARTAKEPRI.co.id, TANJUNGPINANG – Operasi katarak gratis dilaksanakan oleh Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepri, peserta yang mengikuti operasi gratis ini sebanyak 230 masyarakat, Sabtu(22/9/2018).
Kegiatan bakti sosial operasi katarak gratis, yang dibuka oleh Jaksa Agung Republik Indonesia (RI) H.M. Prasetyo di sejalankan dengan peresmian mess adhyaksa Dharmakarani dan lapangan tenis adhyaksa sakti di Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepri.
Jaksa Agung Republik Indonesia (RI) H.M. Prasetyo, dalam sambutanya mengatakan, bakti sosial operasi katarak gartis yang dilaksanakan dilingkungan Kejakasaan Tinggi Kepri ini, sudah dilaksanakan diberbagai daerah Provinsi di Indonesia.
“Sebelumnya pernah kami laksanakan di Pekanbaru Provinsi Riau dan lain sebagainya, tanpa dipungut biaya sepeserpun,” ucap Prasetyo.

Prasetyo menuturkan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan, di karenakan biaya yang dikeluarkan masyarakat untuk melakukan operasi ini sangat besar.
“Terimakasih atas dukungan dan kerjasam relawan dan pihak Pemerintah Provinsi Kepri yang memberi sentuhan dan bantuan sehingga terlaksananya kegiatan ini. Dengan kegiatan ini membuktikan Negara berada di tengah – tengah masyarakat,” ujarnya.
Prasetyo, memberikan apresiasi kepada Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepri relay membangun lapangan tenis dan Mess Adhyaksa yang nantinya Akan ditempati Jaksa.
“Dengan adanya Mess ini membantu mengurangi biaya dan untuk lebih fokus dan dalam melaksanakan tugas,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepri, DR Asri Agung Putra dalam sambutannya mengatakan, bakti sosial katarak gratis yang dilaksanakan oleh Kajati Kepri merupakan momen paling berbahagi khususnya di lingkungan Kejati Kepri.
“Operasi katarak gratis ini sangat bermakna bagi masyarakat yang mengalami gangguan pada penggelihatan,” tutupnya.(yansyah)


























