Kapolres Ucok Lasdin Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2018 di Mapolres Tanjungpinang

WARTAKEPRI.co.id Tanjungpinang – AKBP Ucok Lasdin Silalahi Kapolres Tanjungpinang pimpin upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2018 bertempat di lapangan Mapolres Tanjungpinang, Senin (1/10/2018).

Dalam sambutannya AKBP Ucok Lasdin Silalahi mengatakan, upacara hari kesaktian Pancasila sebagai bentuk peringatan mengenang jasa Pahlawan Revolusi yg telah mempertahankan Pancasila sebagai dasar Negara.

“Pancasila tak tergantikan oleh paham komunis atau paham ideologi lainnya,” tegasnya di depan personil Polres Tanjungpinang.

Harris Nagoya

Selesai pelaksanaan upacara, dilanjutkan dengan pengumpulan atau penggalangan dana sumbangan untuk korban gempa bumi yang terjadi di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Lebih lanjut kata Kapolres, bahwa penggalangan dana ini adalah sebagai salah satu bentuk nyata mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila.

“Yang mana diharapkan hasil dari dana yang terkumpul sedikit banyaknya dapat membantu meringankan beban dari saudara-saudari kita yang menjadi korban,” harapnya.

Proses penggalangan dana masih terus berlangsung, karena tidak hanya dilakukan di lapangan apel selesai pelaksanaan upacara. Namun juga dihimpun disetiap Bagian, Satuan, Fungsi serta Polsek-Polsek di Polres Tanjungpinang yang nantinya dana yang terkumpul tersebut akan disalurkan melalui Sekretariat Penggalangan Dana Gempa Bumi Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah di Kota Tanjungpinang.

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025