Hasil Pilpres Amerika 2020 Pukul 11.30 WIB, Joe Biden 209 Electoral Vote dan Trump 118 Electoral Vote

Joseph R. Biden Jr Foto New York Time

WARTAKEPRI.co.id, WASHINGTON DC – Penghitungan hasil pilpres Amerika Serikat (AS) terus berlangsung. Data sementara menunjukkan capres Partai Demokrat, Joe Biden, unggul jumlah electoral votes namun kalah suara untuk popular votes dari Presiden Donald Trump. Seperti dilansir New York Times (NYT), Selasa (4/11/2020), penghitungan NYT menyatakan bahwa Biden sejauh ini meraup 209 electoral votes dan Trump baru mendapatkan 112 electoral votes.

Dengan selisih sementara hampir 100 electoral votes antara Biden dan Trump, prediksi apakah akan mampu dikejar oleh Trump diakhir penghitungan tentu butuh keajaiban.

Data, New York Time juga menyajikan hasil Senate untuk Partai Demokrat 44 kursi dan Republik 45 kursi dari total diperebutkan 50 kursi. Sedangkan untuk data House Partai Demokrat 115 dan Republik unggul 138 dari total 218

Harris Nagoya

Dibutuhkan setidaknya 270 electoral votes dari total 538 electoral votes yang ada — untuk memenangkan pilpres AS. Jika Biden unggul dalam perolehan electoral votes, Trump berhasil mendapatkan suara lebih banyak untuk popular votes, atau yang berarti perolehan suara langsung dari pemilih AS.(*)

Sumber : www.nytimes.com

#DonaldTrump #JoeBiden #Pemilu #AmerikaSerikat #PilpresAmerika

Pilpres Amerika 2020, Sementara Joe Biden Raih 131 Electoral Vote dan Trump 92 Electoral Vote

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025