Pekanbaru – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru menyebutkan di Riau tidak terdapat 6 hotspot atau titik panas.
“Update Pukul 23.00 WIB, Provinsi Riau tidak terdapat 6 titik panas,” kata Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru Yasir Prayuna, Jum’at (6/8/2021).
Kemudian ia juga menjelaskan terkait update hotspot yang tersebar di beberapa wilayah di Provinsi Riau
“6 titik panas tersebut berasal dari 3 daerah, yakni Kabupaten Bengkalis 3 titik, Siak 2 titik dan Kota Dumai 1 titik,”ujarnya.
BACA JUGA: Rincian Beasiswa Prestasi dan Beasiswa Bidikmisi Bhakti Negeri Pemprov Riau
Selain di Riau, beberapa provinsi lainnya di Sumatera juga terdapat titik panas, terbanyak yakni Sumatera Utara 14 titik.
Kemudian Bangka Belitung 8 titik, Lampung 3 titik, Jambi dan Sumatera Barat masing-masing 2 titik serta Sumatera Selatan dan Kepulaun Riau masing-masing 1 titik.
“Sehingga, total titik api di Sumatera hari ini mencapai 37 titik panas,” tutupnya.(MCR)



























