WARTAKEPRI.co.id – Tradisi menyambut Bulan Suci Ramadhan, masyarakat punya tradisi yang berbeda satu dan lain tempat. Demikian halnya juga warga Teluk Bakau Kecamatan Gunung Kijang Kabupaten Bintan, dengan melakukan pawai obor. Sabtu, (18/3/2023).
Warga dan anak-anak berbaur menggelar acara Pawai Obor. Acara ini di lepas oleh Ketua BPD Desa Teluk Bakau Sudario di halaman Kantor Desa Teluk Bakau. Kemudian peserta pawai berjalan sejauh 1 Kilometer menuju pelataran Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata.
“Saya berharap acara ini menjadi agenda rutin Desa Teluk Bakau” ungkap Anjai Semara Ketua Panitia Pawai Obor yang diselenggarakan oleh Remaja Masjid Al-Amal Desa Teluk Bakau Kecamatan Gunung Kijang. Ia berharap acara ini mendapat perhatian dari Pemerintah Desa dan acara lebih di kenal di kalangan masyarakat.
Acara Pawai Obor ini di buka oleh Kepala Desa Teluk Bakau Wahid. Dalam sambutannya ia mengungkapkan kalau tradisi ini sempat terhenti dikarenakan pandemi. Ia bersyukur acara ini kembali di gelar setelah beberapa tahun tidak terlaksana.
Di jumpai di lokasi acara, Sapril Sembiring Praktisi Pariwisata Bintan, yang juga Ketua ASITA Tanjungpinang – Bintan mengungkapkan, bahwa kearifan kearifan lokal seperti ini mampu menjadi daya tarik wisata.
BACA JUGA Upacara dan Pawai Obor Sambut HUT RI ke-77 di Batam Berlangsung Khidmat dan Meriah
@wartakepri Sambut #Ramadhan1444H #Ramadan2023 , Warga Teluk Bakau #PantaiTrikora #Bintan Gelar #PawaiObor ♬ original sound wartakepri.co.id
Ini perlu di dukung dan dikemas lagi agar mampu menjadi daya tarik bagi wisatawan Nusantara maupun Mancanegara Ungkapnya. Kita berharap Kawasan sepanjang Pantai Trikora ini menjadi daya tarik wisata berbasis masyarakat agar mampu menjadi lokomotif ekonomi.
Kegiatan pawai obor takhanya sekedar kegiatan berkeliling saja, namun diisi dengan siraman rohani, yang tentunya di bawakan oleh ustadz.
Begitu pula di penghujung acara Panitia menyerahkan hadiah bagi peserta pawai terbaik dan di tutup dengan silaturahmi warga dengan bersalam salaman, bermaaf maafan sebagai tanda suka cita menyambut datangnya bulan suci Ramadhan.(*)
Pengirim: Agus Ginting

























