WARTAKEPRI.co.id, KARIMUN – Pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 wilayah perbatasan Kodim 0317/Tanjungbalai Karimun sudah memasuki pekan ketiga di Kelurahan Buru. Sejak dibuka secara resmi oleh dibuka oleh Bupati Karimun, Aunur Rafiq, Rabu (12/7/2023)
Kegiatan program TMMD dengan sasaran baik fisik maupun nonfisik dapat terselesaikan dengan baik, berkat kerjasama dan sinergitas masyarakat Pulau Buru, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau.
Salah satunya program pembukaan jalan baru sepanjang 3.569 meter dengan lebar 8 meter, yang menghubungkan antara 2 wilayah, yakni Kelurahan Lubuk Puding dengan Kelurahan Buru.
“Salah satu sasaran fisik berupa pembukaan jalan baru dengan panjang
3.569 meter dengan lebar 8 meter, yang menghubungkan 2 Kelurahan, yakni Kelurahan Lubuk Puding dengan Kelurahan Buru,” terang Dansatgas TMMD ke-117 2023 wilayah Kodim 0317/TBK Letkol Inf Budianto Damanik, Minggu (30/7/2023).
Pembukaan akses jalan baru tersebut, kata Dansatgas berada di area perkebunan pohon karet, pohon kelapa dan hasil palawija lainnya milik warga.
“Diharapkan akses jalan baru ini dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat, mampu meningkatkan pendapatan dan perekonomian masyarakat,” paparnya.
Sementara itu, Camat Buru Rarendra mengapresiasi sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih kepada Tim Satgas TMMD.
“Terimakasih kepada Tim Satgas TMMD, pembukaan jalan baru tersebut tentunya dapat menghemat jarak tempuh masyarakat (tranportasi), yang digunakan sehari-hari untuk akses jalan mendistribusikan hasil kebun warga sekitar,” ucap Rarendra.

Tentunya kata Rarendra, jalan baru tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat.
“Alhamdulillah, sudah ada warga yang melintasi jalan baru ini. Bermanfaat langsung kepada masyarakat, tentunya meningkatkan perekonomian warga pulau Buru,” tuturnya.(Aman)


























