BATAM – Wakil Ketua I DPRD Kota Batam, Haji Aweng Kurniawan dari Fraksi Partai Gerindra, menerima kunjungan silaturahim pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) Kota Batam di ruang kerjanya, Kamis (25/9/2025).
Dalam pertemuan itu, Ketua BEM SI Kota Batam Muryadi Aguspriawan bersama rekannya menyampaikan aspirasi terkait dunia pendidikan, khususnya pendidikan tinggi, serta pentingnya dukungan kebijakan bagi generasi muda untuk mengembangkan potensi.
Menanggapi hal tersebut, Haji Aweng menyatakan DPRD Batam selalu terbuka terhadap masukan dari mahasiswa. “Mahasiswa harus terus aktif memberikan masukan dan kritik konstruktif. DPRD siap menjadi wadah penyampaian aspirasi demi kepentingan masyarakat, termasuk dunia pendidikan,” ujarnya.
Ia juga mengajak mahasiswa bersinergi membangun Batam. Menurutnya, stabilitas dan iklim keamanan kondusif sangat penting agar Batam mampu bersaing sebagai kota investasi dan wisata global.
BACA JUGA Ketua DPRD Batam Kamaluddin Hadiri Doa dan Bakar Lilin Bersama Ojol di Dataran Engku Putri
“Pemerintah dan mahasiswa harus berjalan seiring, bersama-sama membangun Batam demi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Pertemuan ditutup dengan semangat kebersamaan memperkuat peran mahasiswa sebagai agen perubahan sekaligus mitra strategis dalam pembangunan kota.(*)
Editor : Anto

























