BATAM – Nama Kapolresta Barelang Polda Kepri, Kombes Pol Zaenal Arifin masuk dalam daftar mutasi di tubuh Polri akhir tahun 2025 ini.
Berdasarkan telegram terbaru Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kombes Zaenal Arifin diangkat dalam jabatan baru sebagai Agen Intelijen Kepolisian Madya Tingkat II Baintelkam Polri.
Sementara itu, posisi pucuk pimpinan di Polresta Barelang akan diisi oleh Kombes Pol Anggoro Wicaksono.
Kombes Pol Anggoro Wicaksono sebelumnya adalah Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Kepri. Ia merupakan perwira lulusan Akpol angkatan 2002.
BACA JUGA Operasi Lilin Seligi Polda Kepri Siap Amankan Natal dan Tahun Baru
Dirangkum dari berbagai sumber, Kombes Anggoro Wicaksono pernah memimpin penggerebekan Clandestine Mini Lab (Laboratorium Mini Rahasia) narkotika di Apartemen kawasan Harbour Bay, Kota Batam.
Selain itu, kasus besar lainnya yang berhasil diungkap adalah penyitaan 4.839 butir ekstasi, dan penangkapan oknum PNS pengedar Liquid Vape narkoba.
Anggoro Wicaksono juga aktif dalam kegiatan sosial dan kerjasama dengan instansi lain, seperti BNNP Kepri, Kejaksaan Negeri Batam, dan Bea Cukai Batam, untuk memberantas peredaran narkoba di Kepri. (san)


































