Karimun Kirim Bantuan Logistik Skala Besar untuk Korban Bencana di Aceh dan Sumut

Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun
Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), resmi melepas pengiriman bantuan logistik untuk warga terdampak bencana alam di wilayah Aceh dan Sumatra.(Foto: Junizar)

WARTAKEPRI.co.id, KARIMUN – Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), resmi melepas pengiriman bantuan logistik untuk warga terdampak bencana alam di wilayah Aceh dan Sumatra, Sabtu (27/12/2025).

Pelepasan dipusatkan pada Mako Lanal Tbk, turut serta dihadiri oleh Ketua DPRD Provinsi Kepri Iman Sutiawan serta anggota DPR RI Dapil Kepri Endipat Wijaya.

“Langkah ini diambil sebagai bentuk respon cepat dan solidaritas masyarakat Kepulauan Riau terhadap musibah yang menimpa saudara sebangsa di Pulau Sumatra,” terang Danlanal TBK Letkol Laut (P) Samuel C. Noya.

“Logistik diangkut menggunakan Kapal Perang TNI AL, KRI Teluk Gilimanuk-531, yang tergabung dalam Satgas Transportasi Laut untuk bantuan sosial,” tambah Samuel.

Bantuan ini kata Samuel merupakan donasi spontanitas dari seluruh lapisan masyarakat Bumi Berazam.

“KRI akan menempuh perjalanan selama dua hari dengan rute Belawan (Sumut), kemudian ke Aceh, dan berlanjut ke Sibolga,” beber Danlanal.

Sementara itu, Bupati Karimun, Iskandarsyah menyebut, logistik telah dipindahkan dari Mako Lanal TBK menggunakan KAL Pelawan menuju KRI Teluk Gilimanuk-531 yang sedang labuh jangkar di perairan Selat Gelam.

“Kapal dijadwalkan segera bertolak untuk memastikan bantuan tiba tepat waktu di lokasi bencana,” ungkap Bupati.

Ia berujar bahwa, mengetahui ada KRI yang akan berangkat ke Aceh dan Sumatra, spontanitas pihaknya bersama FKPD dan seluruh lapisan masyarakat, ambil kesempatan untuk mengirimkan bantuan kepada saudara kita yang terdampak bencana.

Ia menekankan bahwa, bantuan ini bukan soal besar kecilnya jumlah, melainkan bentuk empati masyarakat Karimun terhadap musibah yang menimpa saudara sebangsa.

“Paling tidak saudara-saudara kita bisa terbantu. Tidak melihat berapa banyaknya, tapi ini soal rasa kepedulian kita terhadap musibah yang sedang mereka hadapi,” sebutnya.

Adapun bantuan logistik yang di kirim ke lokasi bencana, mencakup kebutuhan pokok dan sandang, diantaranya 2,355 ton beras, mie instan 384 kardus, sarden 288 kaleng, susu 96 Kaleng, teh kemasan sachet 4 Kardus, kecap 4 kardus, 4 kardus saos, 9 kardus minyak goreng, 6 kardus biskuit, gula pasir 4 karung dan dua kardus kopi bubuk serta 178 karung pakaian layak pakai.

Penulis: Junizar

Editor: Azis Maulana

HUT WARTAKEPRI

HUT WARTAKEPRI

PERTAMINA

PWI KEPRI

HUT WARTAKEPRI

PELINDO KARIMUN

PASAMAN I

RUKO BATAM Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025