
PASAMAN BARAT – Kejuaraan Terbuka Bola Voli Antar Klub se-Sumatera Barat (Sumbar) resmi dimulai pada Rabu (21/8).
Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Samsul Bahri, bersama Bupati Pasaman Barat (Pasbar), Hamsuardi, melakukan servis bola pertama sebagai tanda dimulainya kejuaraan yang digelar di lapangan Komplek Pertanian Padang Tujuh.
Laga pembuka menampilkan pertandingan antara Tim dari Kota Padang melawan Tim Kapa Selection dari Pasbar.
Dalam sambutannya, Samsul Bahri menyatakan bahwa kejuaraan ini merupakan hasil inisiatifnya melalui Pokok Pikiran (Pokir) pada tahun 2024, bekerja sama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sumatera Barat.
Meskipun tidak akan menjabat lagi pada periode mendatang, Samsul tetap berharap kejuaraan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Pasbar.
Bupati Hamsuardi mengungkapkan rasa bangganya atas terselenggaranya kejuaraan ini dan menyampaikan terima kasih kepada Samsul Bahri atas dukungannya terhadap perkembangan olahraga di Pasbar, khususnya bola voli.
Ia juga menekankan bahwa kejuaraan ini bukan hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai seleksi atlet untuk persiapan Pra PON Sumatera Barat.
Ketua Pelaksana, Elvis Martin, yang juga Kabid Peningkatan Organisasi Olahraga Dispora Provinsi Sumatera Barat, melaporkan bahwa kejuaraan ini diselenggarakan untuk mengevaluasi hasil pelatihan para atlet dan sebagai persiapan menuju Pra PON.
Kejuaraan yang berlangsung dari 21 hingga 24 Agustus 2024 ini diikuti oleh lima kabupaten/kota di Sumbar, yakni Pasaman, Pasbar, Padang, Agam, dan Pariaman.
“Pemenang kejuaraan ini akan memperebutkan hadiah, dengan juara 1 mendapatkan trofi dan uang pembinaan sebesar Rp7.500.000, juara 2 mendapatkan trofi dan uang pembinaan Rp6.000.000, serta juara 3 memperoleh trofi dan uang pembinaan Rp5.000.000,” jelas Elvis Martin.
Kejuaraan ini diharapkan menjadi ajang untuk menyalurkan bakat dan semangat para atlet voli di Sumatera Barat, sekaligus sebagai langkah awal menuju kesuksesan di ajang Pra PON. (taufik)
























