WARTAKEPRI.CO.ID, BINTAN – Peringati malam Nuzulul Qur’an Ramadhan 1439 H, jemaah Mesjid At Taqwa, Sei Enam, Bintan Timur adakan kegiatan nonton bareng ceramah Ustadz Abdul Somad, Jum’at (01/06/18) malam.
Berdasarkan pantauan dari wartakepri.co.id, acara tausiyah layar tancap ini dibentang setelah pembacaan Kitab Suci Al Quran dan tausiyah penceramah lokal yang ada di Mesji At Taqwa.
Namun Persatuan Remaja Mesjid At Taqwa (Permata) membuat inisiatif untuk menambah acara menghadirkan Ustadz Abdul Somad kehadapan jemaah walaupun melalui video hasil download dari internet. Adapun video yang dihadirkan panitia adalah ceramah Abdul Somad yang berasal dari Redaksi Tafaqquh.
Adapun pembahasan yang disampaikan oleh Ustadz yang kondang karena menyuarakan persatuan tersebut berisi penjelasan tentang khilafiah terkait ibadah sholat. Walaupun menyampaikan ceramahnya dari layar yang dipantulkan proyektor, ustadz jebolah Darul Hadits Maroko tersebut berhasil membuat jemaah sesekali terhibur dan tertawa.
Perwakilan Remaja Mesjid, Dinul Qayyum mengatakan bahwa acara tersebut untuk menambah pemahaman jemaah terkait dengan pelaksanaan ibadah sholat. Dinul berharap dengan terselenggaranya acara tersebut dapat memupuk iman dan pemahaman jemaah mesjid bukan hanya bekal ramadhan, juga hari-hari biasa sesudah bulan suci ramadhan.
“Diharapkan untuk meningkatkan iman dan pemahanan jemaah khususnya generasi muda terkait dengan pelaksanaan ibadah sholat,” ujar Dienul.
Adapun Abu Thalib yang merupakan pengurus mesjid mengatakan bahwa acara tersebut merupakan kreatifitas generasi muda mesjid At Taqwa dalam memperingati nuzulul qur’an dengan biaya.
“Kreatifitas menghidupkan dakwah dengan hemat biaya setelah kita baru selesai merenovasi tempat bersuci mesjid,” ujarnya dengan seloroh. (*)
Tulisan : Haris Daulay


























