Bakti Sosial Serentak Polres Bintan Dalam Rangka Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75

WartaKepri - Bhakti Sosial di Polres Bintan Peringati Hut RI ke 75

WartaKepri.co.id, Bintan – Kepolisian Resor Bintan bersama Polsek Jajaran Wilayah Hukum Polres Bintan melaksanakan Bakti Sosial secara serentak dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Ke-75 Republik Indonesia Tahun 2020, Rabu (19/08/2020).

Untuk Wilayah Hukum Polsek Bintan Timur, yang membawahi 3 Kecamatan, yakni Kecamatan Bintan Timur, Kecamatan Mantang, dan Kecamatan Bintan Pesisir, Bhakti Sosial dipimpin langsung oleh Kapolsek Bintan Timur AKP Ulil Rahim, S. Kom, M.H, dengan mengikutsertakan unsur TNI.

Sebanyak 150 paket Sembako yang diberikan untuk masyarakat wilayah Kecamatan Bintan Timur yang sedang mengalami kesulitan terutama yang terdampak langsung akibat pandemi Covid-19 seperti janda tua kurang mampu, fakir miskin, pekerja tidak tetap, anak yatim piatu dan lainnya. Pendistribusian sembako dilakukan dengan menggunakan puluhan sepeda motor Dinas Babinsa Koramil 02 Bintan Timur dan Bhabinkamtibmas Polsek Bintan Timur.

Harris Nagoya

Kapolres Bintan AKBP Bambang Sugihartono, SIK, M. M melalui Kapolsek Bintan Timur AKP Ulil Rahim, S. Kom, M. H menjelaskan, kegiatan Bhakti Sosial dilaksanakan secara serentak oleh seluruh Jajaran Polres Polda Kepulauan Riau dalam rangka Hari Kemerdekaan Ke-75 Republik Indonesia.

” Semoga dapat meringankan beban masyarakat, Polri ingin selalu hadir ditengah tengah masyarakat dalam membantu warga yang terdampak covid-19,” tutup Ulil saat dikonfirmasi awak media.

Kiriman : tedi

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025