Hari Kartini ke-144, Gubernur Ansar Berikan Penghargaan ke 7 Orang “Kartini” Kepri

Hari Kartini ke-144, Gubernur Ansar Berikan Penghargaan ke 7 Orang
Hari Kartini ke-144, Gubernur Ansar Berikan Penghargaan ke 7 Orang
HARRIS BARELANG

WARTAKEPRI.co.id – Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad memberikan penghargaan dan apresiasi kepada “Kartini-Kartini Masa Kini” di Provinsi Kepri yang berjasa dan berprestasi dalam berbagai bidang. Sebanyak tujuh orang perempuan atau Kartini dari tujuh Kabupaten dan Kota di Provinsi Kepri terpilih sebagai perempuan inspiratif yang membuat peran perempuan semakin penting di masa sekarang.

Pemberian penghargaan tersebut menjadi bagian dari Peringatan Hari Kartini ke-144 tingkat Provinsi Kepri di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Kamis (21/4/2022).

Gubernur Ansar menyebutkan peringatan hari Kartini di setiap tahunnya menjadi momentum untuk meningkatkan peran penting perempuan dalam pembangunan daerah. Peran perempuan harus semakin signifikan sebab saat ini kesetaraan antara perempuan dan laki-laki sudah sangat sejajar.

“Hasil perjuangan Kartini sangat dirasakan sampai sekarang, semangat yang dimiliki Kartini dalam memperjuangkan emansipasi wanita tertanam di setiap hari perempuan Indonesia,” ujar Gubernur Ansar.

Adapun ketujuh perempuan yang menerima penghargaan dari Gubernur Ansar yaitu Dwi Cahya Ningsih dari Kabupaten Bintan atas jasanya di bidang pertanian, Dwi Rahayu dari Kabupaten Karimun yang berjasa di bidang lingkungan hidup, Siti Nurintan dari Kabupaten Natuna yang berjasa di bidang kesehatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

GALERI 24 PKP PROMO ENTENG