Profil Singkat Yakup Hasibuan yang Lamar Aktris Jessica Mila

Profil Singkat Yakup Hasibuan yang Lamar Aktris Jessica Mila
Profil Singkat Yakup Hasibuan yang Lamar Aktris Jessica Mila

Aktris Jessica Mila sebentar lagi akan melepas masa lajangnya setelah resmi dilamar oleh sang kekasih, Yakup Hasibuan. Kabar tersebut dibagikan oleh sahabat Jessica Mila, penyanyi Vidi Aldiano melalui Instagramnya @vidialdiano.

Vidi mengunggah foto dan video saat Yakup meminang aktris berusia 30 tahun itu di pinggir pantai.

“Gue masih inget dulu sempet berdoa bersama @jscmila saat sama-sama masih lajang, supaya Tuhan bisa mempertemukan kita masing-masing dengan pasangan yang tepat di waktu yang terbenar bagi-Nya. Dan hari ini, Tuhan menjawab doa itu,” tulis Vidi Aldiano, Minggu (21/8/2022).

Acara tersebut juga dihadiri teman-teman terdekat Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, seperti aktris Febby Rastanty, Yuki Kato, dan Enzy Storia.

BACA JUGA Saksikan Pawai Pembangunan di Engku Hamidah Batam, Ada Artis Anna Zivana

Melansir Tribun, Yakup Hasibuan merupakan putra Otto Hasibuan dan istrinya Norwati Damanik.

Otto Hasibuan dikenal sebagai pengacara kondang sekaligus pendiri firma hukum Otto Hasibuan & Associates.

Yakub Hasibuan adalah anak bungsu dari empat bersaudara.

Mengikuti jejak sang ayah, Yakub menempuh pendidikan S1 di Fakultas Hukum Universitas Indonesia pada tahun 2016.

Yakup kemudian menyelesaikan pendidikan S2 di New York University School of Law dan meraih gelar LLM atau Magister Hukum pada tahun 2020,

Yakup pun kini berkarier sebagai seorang pengacara. Pada tahun 2017, ia sempat bergabung dengan sebuah firma hukum yang berkantor pusat di Amerika Serikat bernama Baker McKenzie. (*/kompas)

HUT WARTAKEPRI

HUT WARTAKEPRI

PERTAMINA

PWI KEPRI

HUT WARTAKEPRI

PELINDO KARIMUN

PASAMAN I

RUKO BATAM Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025