Masyarakat Serbu Gedung Daerah, Hadiri Open House Gubernur Ansar di Hari ke-2 Lebaran

Masyarakat Serbu Gedung Daerah, Hadiri Open House Gubernur Ansar di Hari ke-2 Lebaran
Open Hose Gubenur Ansar dihari kedua lebaran juga dihadiri Kapolda Kepri irjen pol Yan Fitri Halimansyah dan Bupati Karimun Aunur Rafiq (foto diskominfo kepri)

KEPRI – Gedung Daerah Provinsi Kepulauan Riau menjadi saksi dari antusiasme luar biasa masyarakat yang membanjiri acara Open House Gubernur Ansar dan Ketua TP-PKK Provinsi Kepri, Hj. Dewi Kumalasari Ansar, pada hari kedua Idul Fitri 1445 Hijriah, Kamis (11/4/2024).

Sejak pukul 08.00 pagi, warga dari berbagai penjuru Kepulauan Riau telah memadati Gedung Daerah. Mereka menunggu kesempatan untuk bertemu langsung dengan Gubernur Ansar dan Ibu Dewi.

Gubernur Ansar terlihat dengan senang hati menyambut setiap tamu yang memasuki gedung, menyalami mereka satu per satu.

Harris Nagoya

“Dengan senang hati saya bertemu dengan masyarakat Kepulauan Riau di hari yang berbahagia ini. Acara Open House ini memberikan kesempatan bagi kami untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan dengan masyarakat,” ujar Gubernur Ansar.

Tidak hanya masyarakat, acara tersebut juga dihadiri oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah, Bupati Karimun Aunur Rafiq, dan jajaran Forkopimda Kepri lainnya.
Sementara itu, berbagai hidangan khas Lebaran turut disajikan untuk dinikmati oleh para tamu.

“Kami berharap momen Idul Fitri ini dapat menjadi waktu yang menyenangkan bagi seluruh masyarakat Kepri. Semoga kebersamaan yang terjalin hari ini dapat terus terpelihara di tengah keberagaman kita,” tambah Ketua TP-PKK Provinsi Kepri, Hj. Dewi Kumalasari Ansar.

Acara Open House Idul Fitri 1445 H di Gedung Daerah Provinsi Kepri berlangsung hingga pukul 17.00 WIB.

Antusiasme yang tinggi dari masyarakat membuktikan betapa besar keinginan mereka untuk bertemu langsung dengan pimpinan daerah dalam suasana kebersamaan dan kebahagiaan. (r)

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025