HMR Dukung Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra: Politik Sejuk Jelang Pilkada Batam 2024

HMR Dukung Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra: Politik Sejuk Jelang Pilkada Batam 2024
Politik itu cair. Wali Kota Muhammad Rudi deklarasikan dukungan ke Amsakar Achmad-Li Claudia Chandra (ist)

BATAM – Hawa politik jelang Pilkada Kota Batam 2024 mulai agak sejuk berkat peran orang nomor satu di Kota Batam, Haji Muhammad Rudi (HMR). Pada Jumat (2/8/2024) malam, bertempat di Lytech Kopitiam, Bengkong, Batam, Rudi mendeklarasikan dukungan dari relawan dan masyarakat Bengkong untuk pasangan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra di Pilkada Batam 2024.

Deklarasi yang dilakukan Rudi ini menjadi sebuah kejutan. Pasalnya, semua orang tahu bahwa istrinya, Marlin Agustina, ikut maju dalam pencalonan Wali Kota Batam. Bahkan, beberapa waktu lalu dalam sebuah apel di Pemko Batam, Rudi memperkenalkan istrinya sebagai calon Wali Kota Batam.

BACA JUGA: Sinyal dari Bengkong, Muhammad Rudi Bakal Berpasangan dengan Aunur Rafiq di Pilkada Kepri 2024

Harris Nagoya

Namun, itulah politik. Politik itu dinamis. Rudi, di hadapan para pendukungnya, mengungkapkan bahwa istrinya, Marlin Agustina, batal ikut kontestasi Pilkada Batam 2024.

Sebagai Ketua DPW Nasdem Kepri, Rudi sadar bahwa partainya sudah mengalihkan dukungan ke Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra. Peluang istrinya untuk maju juga tidak ada, karena tidak ada lagi parpol yang bisa mengusung calon untuk maju di Pilkada Batam.

“Kita tidak usah ribut-ribut. Sekarang kita usung Amsakar Achmad dan Ibu Li Claudia Chandra, sepakat,” ujar Muhammad Rudi, yang juga menjabat sebagai Kepala BP Batam.

BACA JUGA: Lindungi Pengguna, Kominfo Blokir DuckDuckGo karena Konten Judi Online

Rudi juga mengungkapkan harapannya agar pembangunan di Batam dapat dilanjutkan oleh pasangan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra.

“Mudah-mudahan, pembangunan Batam bisa dilanjutkan oleh Amsakar Achmad dan Ibu Li Claudia Chandra,” tambahnya.

Selain itu, Rudi mengajak seluruh relawan dan masyarakat Bengkong untuk bersama-sama menjaga kondusifitas Batam selama proses Pilkada berlangsung.

Dalam acara deklarasi tersebut, turut hadir Bupati Karimun, Aunur Rafiq, Wakil Ketua DPRD Kota Batam, Kamaluddin, serta sejumlah anggota DPRD Batam dari Partai Nasdem.

HMR memperlihatkan dirinya sebagai seorang politikus. Hawa sejuk pun mampir di Kota Batam jelang Pilkada Batam 2024. (den)

# jelang pilkada batam 2024

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025