Jembatan I Dompak Kado HUT 14 Kepri dan Akan Diresmikan Presiden

Jembatan 1 Dompak Tanjungpinang

WARTAKEPRI.co.id, TANJUNGPINANG – Bertepatan dengan hari ulang tahun Provinsi Kepri ke 14, Pengerjaan Proyek Jembatan penyeberangan yang menghubungkan Kota Tanjungpinang dengan Pulau Dompak mendekati tahap akhir. Untuk melihat sejauh mana proses pengerjaanya, Gubernur Kepri Nurdin Basirun bersama sejumlah dinas Provinsi Kepri melintasi jembatan tersebut, Senin (26/9/2016)

Menurut Nurdin, nanti akan datang langsung Presiden RI Bapak Ir.Jokowi untuk meresmikan jembatan tersebut, agar secepatnya bisa digunakan khususnya untuk masyarakat Tanjungpinang. Dan jika kemungkinan beliau tidak bisa hadir nanti kita berharap paling tidak peresmian jembatan akan di hadiri wakil presiden.

Sementara itu, Adi dari PT.Wika menjelaskan kalau jembatan ini memiliki panjang 1,5 Km dan tahap pengerjaan 1,3 Km di kerjakan oleh PT Wika dan sisanya 200 meter. Sebelumnya, jembatan ini dikerjakan oleh perusahaan negera lainnya.

Harris Nagoya

” Akan rampung antara tanggal 3 atau tanggal 5 oktober 2016 nanti,” ujar Adi.

Selama ini proses pengerjaan jembatan mengalami hambatan dikarenakan banyak bebatuan laut yang menjadi masalah, dan akibatkan ada tiang jembatan dan roboh juga.

” Beliau juga menyampaikan model dari jembatan yang kami kerjakan merupakan usulan Pemprov dan ada tiga busur yang terdapat ditengah jembatan adalah permintaan alm Bapak H.Sani dan setelah selesai proses pengaspalan jembatan akan dilanjutkan oleh dinas Perhubungan,” lanjutnya.

Rudi selaku KASI proyek jembatan juga mengatakan kepada warta hari ini jadwal Gubernur melewati jembatan ini sudah 98 persen tahap pengerjaannya yang insyaallah akan selesai dalam bulan oktober nanti.

“Kami optimis sebelum kontrak selesai jembatan ini akan siap dan sudah bisa di gunakan karena kontrak kami juga akan berkahir akhir bulan Oktober nanti,” jelasnya. (sapardi)

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025