Kapolresta Barelang: Setiap Kapolsek Harus Bersinergi dan Berkoordinasi Dengan Baik

WARTAKEPRI.co.id, BATAM – Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto, bersama pejabat utama Polresta Barelang lakukan kunjungan kerja dan tatap muka ke seluruh Mapolsek di wilayah Batam, Rabu (18/5/2022).

Hal tersebut dilakukan untuk mengecek kesiapan jajarannya dalam memberikan pelayanan keamanan ke masyarakat.

“Ini sengaja saya lakukan, selama lima bulan saya menjabat, ada 14 Polsek yang dikunjungi bergantian, satu hari ada 4 Polsek yang akan saya kunjungi,” ujar Kapolresta di Mapolsek Bengkong.

Harris Nagoya

Pantauan di Polsek Bengkong, Kapolresta tiba pada pukul 11.10 WIB. Nugroho langsung disambut oleh Kapolsek Bengkong, AKP Bob Ferizal.

Kapolresta menerima laporan kondisi Mapolsek, selanjutnya menyalami jajaran Wakapolsek Bengkong Iptu Djulmi Aswirman, Kanit Reskrim Iptu Rio Ardian, dan lainnya.

Selanjutnya, Nugroho menggelar pertemuan bersama Kapolsek Bengkong, untuk mendengar paparan dari Kapolsek terkait hal-hal permasalahan yang ada di wilayah hukum Polsek Bengkong di aula pertemuan Mapolsek Bengkong.

Dijelaskan Nugroho, tujuan kegiatan ini ialah untuk bertatap muka langsung dengan para personel jajaran Polsek. Selain itu, dirinya juga melakukan inspeksi mendadak mulai dari kebersihan dan kekurangan fasilitas di Polsek. Serta kendala-kendala yang terjadi selama pelaksanaan tugas di lapangan.

“Saya mengingatkan juga supaya bersinergi dengan instansi lainya seperti dari Koramil, Forkopimda setempat untuk memberikan rasa aman ke masyarakat. Setiap permasalahan agar dikoordinasikan dengan baik,” ujarnya

Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta Barelang memberikan bantuan sosial Tali Asih Kapolresta Barelang kepada masyarakat Kecamatan Bengkong.

Turut hadir dalam kunjungan kerja ini di antaranya Kasatantas Polresta Barelang, Kompol Ricky Firmansyah, Pejabat Utama Polresta Barelang dan lainnya.

Kunjungan kerja ke Polsek Bengkong merupakan bagian dari Zona I yakni Bengkong, Lubukbaja, Batuampar dan Mako Satpolair. (adi)

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025