Baznas dan 16 Organisasi di Anambas Galang Dana Untuk Rakyat Palestina

Baznas dan 16 Organisasi di Anambas Galang Dana Untuk Rakyat Palestina
Baznas dan 16 Organisasi di Anambas Galang Dana Untuk Rakyat Palestina

WARTAKEPRI.co.id, ANAMBAS – Badan Amil Zakat Nasional ( Baznas ) Kabupaten Kepulauan Anambas bersama enam belas (16) Organisasi yang berada di Kepulauan Anambas gelar aksi sosial dengan melakukan penggalangan dana untuk rakyat Palestina yang terdampak Perang yang berkepanjangan, Senin, (6/11/2023).

Kepedulian Baznas dan 16 Organisasi di Kepulauan Anambas mendapat respon positif dari seluruh elemen masyarakat, dengan banyaknya para donatur dan penyumbang kepada relawan bakti sosial untuk Rakyat Palestina.

Bupati Kepulauan Anambas H. Abdul Haris, SH MH, saat di konfirmasi mengatakan bahwa hari ini pihaknya telah melepaskan ratusan relawan dari 16 Organisasi yang tergabung dalam aksi penggalangan dana untuk rakyat Palestina, kegiatan tersebut berlangsung di halaman Taman Bermadah atau Kantor Bupati lama di jalan Imam Bonjol Kelurahan Letung Kecamatan Siantan Kabupaten Kepulauan Anambas.

Harris Nagoya

“Alhamdulillah hari ini kita sama sama berjuang untuk membantu rakyat Palestina yang sedang di jajah oleh Israel, dengan cara melakukan penggalangan dana di beberapa titik lokasi di Anambas, semoga dengan adanya kegiatan ini Rakyat Palestina bisa terbantu dari sisi ekonomi,” terangnya.

Lanjut Abdul Haris mengatakan bahwa tugas Relawan yang di lepaskan pagi ini melakukan penggalangan dana dan kegiatan doa bersama untuk Rakyat Palestina, kegiatan tersebut akan berlangsung selama beberapa hari ke depan. Selain itu Abdul Haris juga berharap agar aksi penggalangan dana tersebut dilaksanakan di seluruh wilayah Kepulauan Anambas.

BACA JUGA BAZNAS Anambas Buka Seleksi Capim Periode 2021-2026, Ini Syarat dan Daftarnya

Sementara itu Ketua Baznas Kabupaten Kepulauan Anambas Muksin, S.Pd saat di konfirmasi mengatakan bahwa aksi yang dilaksanakan merupakan turunan dari aksi yang dilaksanakan oleh Baznas Republik Indonesia, begitu juga nanti hasil dari penggalangan dana tersebut nantinya akan dikirimkan ke Baznas Republik Indonesia untuk disampaikan kepada Rakyat Palestina.

“Kegiatan ini merupakan turunan dari Baznas Republik Indonesia, semoga kegiatan kita ini mendapat dukungan dari seluruh elemen masyarakat perbatasan seperti Kabupaten Kepulauan Anambas, serta mendapat ridho Allah SWT untuk membantu rakyat Palestina,” ucapnya kepada awak media.

Lanjut Muksin menjelaskan bahwa kegiatan akan dilaksanakan selama empat atau lima hari kedepan, untuk titik lokasi kegiatan ada tiga lokasi antaranya berada di depan Tugu Buak Kota Tarempa, Simpang Tiga Taman Bermadah, dan Simpang Tiga Masjid Jamik Baitul Rahim Tarempa.

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan setiap pagi hari dari pukul 07.30 wib hingga pukul 11.00 wib, untuk hari belum diketahui berapa dana yang sudah terkumpul dari aksi sosial penggalangan dana untuk Rakyat Palestina. (*)

Penulis: M. Ramadan

Google News WartaKepri DPRD BATAM 2025