Sebelum Tahun Baru 2016, Bundaran Tuah Madani Batam Diresmikan

Tugu Madani copyBATAM, WARTAKEPRI.CO.ID – Tinggal empat hari lagi, Pemerintah Kota Batam akan meresmikan proyek pembangunan bundaran Tuah Madani Batam Center. Pihak Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Batam menargetkan akhir Desember 2015 pekerjaan bundaran yang bisa disebut simpang Regata itu akan dibuka.

Dikutip laman batamtoday.com, Kepala Bidang (Kabid) Pertamanan DKP, Irwan Saputra menyatakan akan diresmikan sebelum tahun 2016. Proyek ini dikerjakan oleh bundaran Tuah Mahdani, PT Kreasi Abadi dalam tahap finishing akhir pengecetan dan perbaikan.

Bundaran Tuah Madani yang menghubungkan Batam Center, Seipanas dan Nagoya itu adalah tugu yang melambangkan bentuk Batam serta kepulauan di Kepri.

HARRIS DAY BATAM

Sesuai desain, selain tugu peta Kota Batam, juga ada taman serta kolam air mancur. Ini akan menjadi satu simbol indahnya kota industri

Peta Kota Batam yang dipasang melingkar layaknya tabung juga akan menghiasi bundaran yang mengarah ke pusat pemerintah Pemko. Desain Peta adalah nama-nama 12 Kecamatan dipasang melingkar yang terbuat dari bahan kuningan.

Irwan menjelaskan segi lima yang dibentuk air pancur melambangkan keberagaman masyarakat Kota Batam. Bentuk bintang menggambarkan visi Batam menuju Bandar Dunia Madani.

Jika dilihat dari kondisi proyek, kini tinggal fungsi air mancur serta taman yang mungkin tengah diupayakan selesai dikerjakan.(net/swd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

JADWAL KAMPANYE KPU KEPRI
AMSAKAR LI CLAUDIA DPRD BATAM 2024