Pleno KPU Batam dan Raih 4.464 Suara, Kader Hanura Uba Sigalingging Duduk Jadi Anggota DPRD Kepri

HARRIS BARELANG

WARTAKEPRI.co.id, BATAM – Hasil Sidang Pleno di tingkat KPU Kota Batam menghasilkan sebuah kepastian bagi Aktivis Gerakan Bersama Rakyat (Gebrak), Uba Sigalingging menjadi anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau dengan perolehan suara 4464.

Uba Sigalingging mengatakan sudah dapat dipastikan akan duduk menjadi anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau periode 2019-2024 karena total suara Hanura dengan total suara caleg berjumlah suara 11.373. “Dengan jumlah demikian maka sangat yakin akan mendapatkan kursi terakhir untuk DPRD Provinsi Kepulauan,” ucap Uba saat ditemui di kantor KPU Kota Batam, Minggu (13/05/2019).

Uba Sigalingging sangat bersyukur dan berterimakasih atas kerja kerasnya rekan-rekan Caleg Hanura dapil 4 atau Batam A dengan cakupan kecamatan Batam Kota, Lubuk Baja, Bengkong, Batu Ampar.

” Secara pribadi sangat bersyukur terhadap Hasanudin Muda sebab berkat kerja keras beliau Hanura mendapatkan Hanura dapat meraih satu kursi. Suara beliau cukup fantastis untuk mendongkrak Perolehan suara Partai secara keseluruhan,” kata Uba.

Masih menurut ucapan Uba, perjuangan Hasanudin meraih suara sebanyak 4343 merupakan pertanda beliau seorang pemenang.

” Kemenangan yang saya dapatkan tersebut merupakan kemenangan murni masyarakat yang ingin perubahan untuk masyarakat Provinsi Kepulauan Riau,” tegas Uba.

Uba menuturkan masyarakat yang selama ini tertindas merupakan simbol kemenangan dirinya. “Sehingga kemenangan tersebut kado yang akan dipersembahkan untuk kebebasan masyarakat yang selama ini tertindas dengan kezaliman,” tambah Uba.

Uba meyakini bahwa Pleno KPU tingkat Provinsi Kepulauan Riau tidak akan mengalami perubahan suara yang dapat berpengaruh pada perolehan kursi nantinya. (Joni Pandiangan)

Dapil Kepri IV

1. Widiastadi Nugroho 9.975 (PDI P)
2. Sahat Sianturi 10.206 (PDI P). Total suara PDIP 35.241

3. Asmin Patros 13.783 (Golkar). Total suara partai Golkar 23.945

4. Uba Ingan Sigalingging 4.464 (Hanura). Total suara partai Hanura 11.373

5. Raden Hari Cahyono 3.319 (PKS). Total suara PKS 17.783

6. Asnah 7.523 (Gerindra). Total suara partai Gerindra 24.673

7. Yudi Kurnain 4.109 (PAN). Total suara partai PAN 20.666

8. Surya Sardi 6.057 (Demokat). Total suara partai Demokrat 13.963

9. Sirajuddin Nur 5.607 (PKB).Total suara partai PKB 11.423

10. Wira Putra Silalahi 6.763 (NasDem). Total suara partai Nasdem 22.439.(*)

Editor : Dedy Suwadha

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

GALERI 24 PKP PROMO ENTENG