Alvin Faiz Putra Alm Ustaz Arifin Ilham Sepakat Cerai dari Larissa Chou

Alvin Faiz dan Larissa Chou Instagram
Alvin Faiz dan Larissa Chou Instagram Alvin_411

HARRIS BATAM

WARTAKEPRI.co.id – Kabar tak menyenangkan datang dari anak almarhum Ustaz Arifin Ilham, Alvin Faiz, dan istrinya, Larissa Chou. Alvin dan Larissa sepakat untuk cerai setelah lima tahun membina rumah tangga. Hal ini dibenarkan oleh Alvin melalui media sosial Instagram.

Alvin Faiz mengaku bahwa perceraiannya itu merupakan keputusan akhir dari proses panjang yang mereka lakukan berdua. Pada Kamis, 20 Mei 2021, Alvin mengungkap bahwa Larissa secara resmi menggugat cerai ke Pengadilan Agama.

Fokusnya sekarang, kata Alvin, adalah sama-sama kompak demi kebaikan anaknya ke depan. Diketahui, anaknya yang bernama Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan akan genap berusia 4 tahun pada Juni mendatang, Bunda.

Honda Capella

BACA JUGA Presiden Jokowi Tinjau Pembangunan Jalan Tol Pekanbaru–Bangkinang, Masih Terkendala Pembebasan Lahan

Berikut isi postingan instagram alvin_411

Assalamualaikum wr wb.
Setelah melalui proses yang panjang, saya dan larissa memutuskan untuk berpisah.

Per-hari ini gugatan dari larissa sudah sampai di pengadilan.
Fokus kami sekarang adalah sama-sama kompak untuk kebaikan anak kedepan.

Saya mewakili keluarga jika selama 5 tahun ini ada kata-kata atau perlakuan yang tidak baik selama ini entah disengaja ataupun tidak disengaja, kami mohon maaf sebesar besarnya.

Saya dan larissa juga memohon maaf sebesar-besarnya karena belum bisa memberikan contoh yang baik kepada sahabat-sahabat semua.
Tidak lebih kami hanyalah seorang manusia yang fakir ilmu dan perlu banyak belajar lagi dari sahabat-sahabat semua.
Banyak sekali pelajaran yang kami ambil dari 5 tahun perjalanann ini, harapan kami sahabat semua bisa mengambil pelajaran dan hikmah dari apa yang kami lalui.

Jika ada kebaikan tentu datangnya dari Allah swt, jika ada kekurangan dan kesalahan tentu tidak lain datangnya dari pribadi kami sendiri.
Kami mohon doa untuk kami bertiga, supaya dilancarkan, diberkahi, dan senantiasa dalam lindungan Allah swt untuk langkah2 kami kedepan.

BACA JUGA Wisata Air Seru di Harris Resort Waterfront Batam

Adapun untuk membantah asumsi yang tidak2 dari media, kami menegaskan bahwa perceraian ini tidak didasari adanya orang ketiga, poligami, kekerasan yang mengandung fisik, atau hal yang serupa.

Kami melihat bahwa kami sudah tidak sejalan lagi kedepannya, dan memutuskan untuk mengambil langkah berat ini yang tentu bukanlah hal yang kami inginkan.
Kami berdua sudah komit untuk menjaga hubungan baik kedepan, dan sama-sama kompak untuk membesarkan yusuf kedepannya.
Kurang lebihnya mohon maaf, mohon doanya dari sahabat semua, wassalamualaikum wr wb. (*)

Sumber : Instagram alvin_411 dan haibunda.com

Editor : Dedy Suwadha

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

DPRD BATAM 2024