JAKARTA – Bupati Kepulauan Anambas, H. Abdul Haris, SH,MH menemui Kepala Staf Kepresidenan (KSP), Jenderal TNI (Purn) Moeldoko di gedung Bina Graha Komplek Istana Presiden Republik Indonesia. Pertemuan dan audiensi terkait usulan pembangunan Jembatan Pulau Terluar Konjo – Peninting, Selasa (7/11/2023).
Beberapa hal yang dilaporkan Bupati KKA dalam pertemuan dengan mantan Panglima TNI tahun 2013 – 2015, itu mulai dari perkembangan pembangunan di Kabupaten Kepulauan Anambas.
“Alhamdulillah, banyak hal yang saya sampaikan kepada beliau (Moeldoko Read) dalam pertemuan yang dikemas dalam bentuk silaturahmi tadi. Beliau begitu hangat dalam menerima dan merespon laporan kita,” kata H. Abdul Haris.
Abdul Haris sebut perjuangan tiada berbatas tiada berakhir untuk membangun daerah perbatasan di Laut Cina Selatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) Kepulauan Anambas yang sama-sama dicintai oleh seluruh masyarakat anambas.
“Kita tidak pernah menyerah dalam mengejar program pembangun demi kepentingan masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas yang berada di Laut Cina Selatan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” ujar dia. (red)